Senin, 19 Februari 2018

8 Definisi Dan Kata Kunci Dalam Pelajaran Bahasa Indonesia

1. Apa yang dimaksud dengan teks prosedur?

       Teks prosedur merupakan teks yang berisi tentang langkah-langkah atau tahap-tahap untuk melakukan sesuatu hal baik, melakukan suatu kegiatan tertentu maupun membuat sesuatu yang disajikan secara berurutan.


       1. Langkah-langkah - Tahap-tahap
       2. Melakukan Sesuatu - Membuat sesuatu
       3. Berurutan 

  Artinya, Teks prosedur akan memuat langkah-langkah atau tahap-tahap untuk melakukan atau membuat sesuatu secara berurutan.

2. Apa yang dimaksud dengan teks eksplanasi?

       Teks eksplanasi merupakan teks yang berisi tentang proses “bagaimana” dan “mengapa” mengenai suatu topik yang berhubungan dengan fenomena alam, sosial, ilmu pengetahuan, budaya yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.

       1. Proses Bagaimana - Proses Mengapa
       2. Topik
       3. Kehidupan sehari-hari

   Artinya, Teks eksplanasi berisikan proses "bagaimana" dan "mengapa" tentang suatu topik yang ada dalam kehidupan sehari-hari kita.

3. Apa yang dimaksud dengan ceramah?

      Ceramah merupakan pidato yang bertujuan untuk memberikan nasehat dan petunjuk-petunjuk, sementara ada audiensi yang bertindak sebagai pendengar.

       1. Pidato
       2. Nasehat - Petunjuk-petunjuk
       3. Audiensi

       Artinya, Ceramah dapat dikatakan sebuah pidato yang berisikan nasehat dan petunjuk-petunjuk serta ada audiensi yang mendengar.

4. Apa yang dimaksud dengan nilai-nilai kehidupan dalam cerpen?

         Nilai-nilai kehidupan dalam cerpen yaitu pesan atau ajaran yang dianggap penting bagi kehidupan manusia. Suatu karya sastra pasti mengandung suatu nilai yang terdapat didalamnya, tak terkecuali dalam sebuah cerpen.

        1. Pesan - ajaran
        2. Kehidupan Manusia
        3. Mengandung Nilai

        Artinya, Nilai-nilai kehidupan dalam cerpen yaitu Pesan atau ajaran yang penting bagi kehidupan manusia karena mengandung suatu nilai didalamnya.

5. Apa yang dimaksud dengan proposal?
    
         Proposal adalah rencana yang dituangkan dalam bentuk rancangan kerja, perencanaan secara sistematis, matang dan teliti yang dibuat oleh peneliti sebelum melaksanakan penelitian, baik penelitian di lapangan maupun penelitian di perpustakaan. 

          1. Rencana 
          2. Rancangan Kerja
          3. Perencanaan - Sistematis
          4. Melaksanakan Penelitian
          5. Di lapangan - di perpustakaan
  
        Artinya, Proposal merupakan Rencana dalam bentuk rancangan kerja dengan perencanaan yang sistematis dan melaksanakan penelitian di lapangan maupun di perpustakaan.

6. Apa yang dimaksud dengan karya ilmiah?

        Karya ilmiah merupakan laporan tertulis dan diterbitkan yang memaparkan hasil penelitian atau pengkajian yang telah dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan yang dikukuhkan dan ditaati oleh masyarakat keilmuan.

        1. Laporan tertulis
        2. Hasil penelitian
        3. Seseorang - Sebuah tim
       4. Kaidah - etika keilmuan

        Artinya, Karya ilmiah merupakan laporan tertulis yang berisikan hasil penelitian seseorang atau sebuah tim yang memenuhi kaidah dan etika keilmuan.

7. Apa yang dimaksud dengan resensi?
    
       Resensi merupakan suatu penilaian terhadap sebuah karya. Karya yang dinilai dapat berupa buku dan karya seni film dan drama.

       1. Penilaian
       2. Karya
       3. Buku - Film - Drama

         Artinya, Resensi merupakan penilaian terhadap suatu karya, seperti contohnya buku, film, dan drama.

8. Apa yang dimaksud dengan drama?

  Drama adalah karya sastra yang menggambarkan kehidupan manusia dengan gerak. Drama menggambarkan realita kehidupan, watak, serta tingkah laku manusia melalui peran dan dialog yang dipentaskan

         1. Karya Sastra
         2. Kehidupan Manusia
         3. Peran - Dialog
         4. Dipentaskan

         Artinya, Drama merupakan sebuah karya sastra yang memperlihatkan kehidupan manusia melalui peran dan dialog yang dipentaskan. 
       
         

Senin, 05 Februari 2018

kesan Setelah Menonton Film "Tanah Surga Katanya"

                 Kesan yang saya dapatkan setelah menonton film "Tanah Surga Katanya" yaitu kecintaan yang sangat besar dari kakeknya terhadap Negaranya meskipun tidak diberikan bantuan oleh pemerintah. Beliau mengajarkan untuk cinta terhadap negara Indonesia. "Jangan pikirkan apa yang telah negara berikan kepadamu, tetapi pikirkanlah apa yang sudah kamu berikan kepada negara ini." Ucap beliau dalam film tersebut. Rasa cinta tanah air kita harus lebih besar dari apapun. Meskipun negara lain lebih menjanjikan kehidupan kita daripada Indonesia, tapi kita kita lebih bangga tinggal di Indonesia seperti di film tersebut. Meskipun anak dan cucunya pergi ke Malaysia untuk mendapatkan kesejahteraan hidup yang lebih terjamin, tetapi beliau tetap setia untuk tinggal di Indonesia. Itulah yang menjadi kesan saya setelah menonton film "Tanah Surga Katanya"

         Link untuk menonton film "Tanah Surga Katanya" ada di https://youtu.be/2OKF_6izx3U

         Sekian Kesan saya setelah menonton film ini. Terima Kasih sudah membaca, mohon maaf jika ada kesalahan kata atau kekurangan kata.

Postingan Terbaru

8 Definisi Dan Kata Kunci Dalam Pelajaran Bahasa Indonesia

1. Apa yang dimaksud dengan teks prosedur?        Teks prosedur merupakan   teks yang berisi tentang langkah-langkah atau tahap-tahap un...